Senin, 23 November 2009

Liburan Akhir Tahun

Sebentar lagi sudah akan natal dan tahun baru.
Pasti semuanya sudah menyiapkan rencana untuk liburan akhir tahun ini khan...???!!!
Nah, Mizz Gietha Kaertikha punya sedikit tips buat liburan nanti. Mulai dari lugage yang harus dibawa sampai tempat-tempat yang asyik buat main-main. Simak dengan baek yawch...

Sesuaikan Isi Tas Dengan Lama Waktu Berlibur
Isi tas kamu harus disesuaikan dengan berapa lama kamu berlibur. Agar tidak membuat semakin berat bawaan yang diperlukan.
1. Lama Waktu 3 Hari
Yang Harus Dibawa: 4 pasang baju(bawa lebih jika diperlukan), peralatan mandi, alas kaki (disesuaikan dengan tempat berlibur), keperluan elektronik

2. Lama Waktu 1Minggu
Yang harus dibawa: 8 pasang baju, peralatan mandi, alas kaki, keperluan elektronik (charger dll)

Tempat Berlibur Yang Asyik
1. Pantai
Memang, sekarang ini lagi musim penghujan sih. Tapi kita bisa lihat cuaca, tidak mungkin setiap hari akan turun hujan. Coba saja untuk pergi ke pantai-pantai yang berpasir bersih dan tidak kotor. Dan kalau ada yang terobsesi untuk menjadi photografer (like me) pantai pasir putih adalah yang bagus untuk mengambil objek-objek foto.

2.Gunung
Cari gunung yang pemandangannya indah dan jika mau yang ada tempat pembalajarannya. Seperti gunung Merapi di Sleman, Yogyakarta. Disana ada tempat pembalajarannya. Mungkin kita bisa bertemu langsung dengan juru kunci gunung merapi. Yaitu Mbah Marijan. Beliau bisa menceritakan semua misteri yang ada di Gunung Merapi.

3.Cukup di Rumah
Mungkin ada yang tidak ingin pergi kemana-mana. Kan tidak harus pergi keluyuran gak jelas gitu kalo liburan. Untuk yang di rumah saja ada banyak kegiatan juga kok. Seperti menonton DVD, online sepuasnya di rumah, make over kamar, dan lain-lainnya jika kamu bisa menyadarinya sendiri.

Mungkin semua tips ini akan berguna untuk liburan nanti. Happy Hollyday guys!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar